Acara Perpisahan Kelas XII SMA Negeri 1 Panca Rijang Angkatan
ke 50
Rappang – sabtu, 27
april 2013. SMA Negeri 1 Panca Rijang melaksanakan pelepasan atau perpisahan
siswa kelas XII. Acara perpisahan yang berlangsung di lapangan SMA Negeri 1
Panca Rijang ini sangat semarak. Seluruh warga SMA Negeri 1 Panca Rijang turut
memeriahkan acara tersebut. Diawali dengan pembacaan ayat suci alquran oleh
siswa kelas XI, sambutan ketua panitia (A M Hartamto T), tari kreasi siswa
kelas XI, sepatah kata dari kepala dinas, khotbah agama dan hiburan lainnya..
Adapun tema yang diangkat pada
perpisahan SMA Negeri 1 Panca Rijang tahun ini adalah “BATIK”. Hal ini
dimaksudkan agar siswa siswi dapat memadukan pakaian mereka dengan batik yang
merupaka salah satu icon di indonesia dan merupakan salah satu kebanggaan
indonesia
acara ini dipandu oleh 3 MC dalam
3 bahasa, yaitu : Nurmalasari (bhs indonesia) Dewi ariska pratiwi (bhs inggris)
dan nurhidayat H D (bhs arab). Acara perpisahan ini dimonitori oleh OSIS SMA
Negeri 1 Panca Rijang, dengan binaan dari Syamsul Yunus S.pd M.si (pembina
OSIS). Acara tersebut juga mengundang seluruh orang tua siswa kelas XII. Ada banyak
kenangan yang tak bisa terlupakan dalam acara tersebut. Terutama pada saat
pembacaan kata perpisahan siswa yg ditinggalkan (bella astuti) dan siswa yg
meninggalkan (Abd Halim), semua siswa bercucuran air mata mendengar untaian
kata sambil mengenang masa masa indah mereka di SMA Negeri 1 Panca Rijang.
Berikut potret acara perpisahan
SMA Negeri 1 Panca Rijang.. :
.......................................................................................................................................................................
Tidak ada komentar:
Posting Komentar